Hubungan Antara Penggunaan Masker N95 Dengan Kejadian Tension Type Headache Pada Tenaga Kesehatan Di RSUD

Penulis

  • Pramesti Dewi Maharani Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Yogyakarta, Indonesia
  • Ratna Indriawati Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Yogyakarta, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.55129/jnerscommunity.v13i1.2459

Abstrak

Covid-19 pertama kali muncul pada akhir Desember 2019 dan menyebar dengan cepat dari wuhan ke wilayah lain di seluruh dunia. Tenaga kesehatan menjadi garda terdepan dalam penanganan pasien Covid-19. WHO menyarankan melakukan kewaspadaan dengan menggunakan alat pelindung diri yang mencakup masker N95. Tekanan atau gaya traksi dari pita pengikat masker N95 dapat menyebabkan kerusakan jaringan lokal atau menimbulkan efek iritasi pada saraf sensorik superfisial yang mempersarafi daerah wajah, kepala dan leher sehingga dapat memicu tension type headache. Tujuan penelitian ini untuk mengkaji hubungan antara durasi penggunaan masker N95 terhadap kejadian tension type headache pada tenaga kesehatan di RSUD Cilacap. Desain penelitian ini menggunakan metode analitik observasional dengan rancangan penelitan cross sectional. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner dengan sampel tenaga kesehatan di RSUD Cilacap Cara pengumpulan data menggunakan google form. Hasil Penelitan ini mendapat responden sejumlah 51 berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi. Pada hasil didapatkan sejumlah 40 (78,4%) responden dengan penggunaan masker N95 harian durasi lama (> 4 Jam/hari), 23 (45,1%) responden pernah mengeluhkan tension type headache ketika menggunakan masker N95. Analisis menggunakan uji chi square didapatkan nilai probabilitas sebesar 0,477 (p>0,05) yang menunjukkan tidak adanya hubungan bermakna antara durasi penggunaan masker N95 dengan keluhan tension type headache. Kesimpulan: Tidak terdapat hubungan yang bermakna antara durasi penggunakan masker N95 dengan kejadian tension type headache pada tenaga kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah Cilacap.

Referensi

Bull, Fiona C, Salih S Al-Ansari, Stuart Biddle, Katja Borodulin, Matthew P Buman, Greet Cardon, Catherine Carty, Jean-Philippe Chaput, Sebastien Chastin, and Roger Chou. 2020. “World Health Organization 2020 Guidelines on Physical Activity and Sedentary Behaviour.†British Journal of Sports Medicine 54 (24): 1451–62.

Choudhury, Abhigyan, and Suprabhat Mukherjee. 2020. “In Silico Studies on the Comparative Characterization of the Interactions of SARSâ€ÂCoVâ€Â2 Spike Glycoprotein with ACEâ€Â2 Receptor Homologs and Human TLRs.†Journal of Medical Virology 92 (10): 2105–13.

Dewi, Shinta Kurnia, and Agus Sudaryanto. 2020. “Validitas Dan Reliabilitas Kuisioner Pengetahuan, Sikap Dan Perilaku Pencegahan Demam Berdarah.†In . Prosiding Seminar Nasional Keperawatan Universitas Muhammadiyah Surakarta 2020.

Grannis, Shaun J, Elizabeth A Rowley, Toan C Ong, Edward Stenehjem, Nicola P Klein, Malini B DeSilva, Allison L Naleway, Karthik Natarajan, Mark G Thompson, and VISION Network. 2021. “Interim Estimates of COVID-19 Vaccine Effectiveness against COVID-19–Associated Emergency Department or Urgent Care Clinic Encounters and Hospitalizations among Adults during SARS-CoV-2 B. 1.617. 2 (Delta) Variant Predominanceâ€â€Nine States, June–August 2021.†Morbidity and Mortality Weekly Report 70 (37): 1291.

Huang, Hsi-Yuan, Yang-Chi-Dung Lin, Jing Li, Kai-Yao Huang, Sirjana Shrestha, Hsiao-Chin Hong, Yun Tang, Yi-Gang Chen, Chen-Nan Jin, and Yuan Yu. 2020. “MiRTarBase 2020: Updates to the Experimentally Validated MicroRNA–Target Interaction Database.†Nucleic Acids Research 48 (D1): D148–54.

Lisminawati, Heny, and Sri Wahtini. 2016. “Pengetahuan, Minat Dan Keikutsertaan Melakukan Tes IVA Pada Perempuan Pasca Penyuluhan Tentang Kanker Serviks Di Desa Caturharjo Sleman Yogyakarta.†Universitas’ Aisyiyah Yogyakarta.

Tamimi, Raisya. 2021. “Jurnalisme Warga Di Tengah Pandemi: Studi Kasus Praktik CJ Pada Platform LaporCovid19. Org.†Universitas Multimedia Nusantara.

Taylor, Walter R J, Kamala Thriemer, Lorenz von Seidlein, Prayoon Yuentrakul, Thanawat Assawariyathipat, Ashenafi Assefa, Sarah Auburn, Krisin Chand, Nguyen Hoang Chau, and Phaik Yeong Cheah. 2019. “Short-Course Primaquine for the Radical Cure of Plasmodium Vivax Malaria: A Multicentre, Randomised, Placebo-Controlled Non-Inferiority Trial.†The Lancet 394 (10202): 929–38.

Zheng, Yi, Edmund Goh, and Jun Wen. 2020. “The Effects of Misleading Media Reports about COVID-19 on Chinese Tourists’ Mental Health: A Perspective Article.†Anatolia 31 (2): 337–40.

Zhu, Xiaojuan, Yiyue Ge, Tao Wu, Kangchen Zhao, Yin Chen, Bin Wu, Fengcai Zhu, Baoli Zhu, and Lunbiao Cui. 2020. “Co-Infection with Respiratory Pathogens among COVID-2019 Cases.†Virus Research 285: 198005

Unduhan

Diterbitkan

06-01-2023

Cara Mengutip

Dewi Maharani, P., & Indriawati, R. . (2023). Hubungan Antara Penggunaan Masker N95 Dengan Kejadian Tension Type Headache Pada Tenaga Kesehatan Di RSUD. Journals of Ners Community, 13(1), 1–7. https://doi.org/10.55129/jnerscommunity.v13i1.2459